Mengapa Pada Saat ini Diperlukan Sistem Informasi Manajemen Rekam Medis dari SIMRS?

Sistem informasi manajemen rekam medis adalah salah satu bentuk dari SIMRS atau sistem informasi manajemen rumah sakit. Di mana tujuan sistem informasi manajemen rumah sakit ini memiliki beberapa hal penting. Yaitu untuk meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit pada berbagai aspek, diantaranya adalah aspek keuangan, administrasi, edukasi, riset, hukum, dan dokumentasi.

Dengan adanya sistem informasi manajemen rumah sakit yang telah terkomputerisasi, maka bisa mengurangi adanya kesalahan atau human error yang bisa terjadi dalam pelaksanaan tujuan rumah sakit. Selain itu, juga bisa meningkatkan kualitas dari pelayanan yang diberikan pada pasien. Maka dari itu, penerapan sistem informasi manajemen rekam medis pada sebuah rumah sakit sangat penting untuk melakukan aktivitas pelayanan terhadap pasien.

Sistem Informasi Manajemen Rekam Medis

Pada dasarnya, rekam medis adalah salah satu sumber data yang bermanfaat untuk pembuatan catatan sekaligus pelaporan. Sehingga setiap aktivitas pokok rekam medis dapat tercatat. Diantaranya adalah assembling, retrieval, coding, bahkan hingga filling yang ikut mempengaruhi data pencatatan dan pelaporan ini. Nantinya, data tersebut akan diolah dan menghasilkan informasi yang bisa berguna. Khususnya ketika menyusun laporan statistik rumah sakit yang digunakan untuk mengambil keputusan perencanaan atau kebijakan strategis rumah sakit. Pencatatan dan pelaporan yang dilaksanakan pada berbagai Rumah Sakit telah menggunakan teknologi komputer dengan dukungan software maupun hardware yang memadai.

Yang mana setiap unit Rumah Sakit sudah menerapkannya, maka telah memiliki fasilitas seperti ini. Tetapi, tanpa disadari aktivitas pencatatan dan pelaporan ini cukup sering diabaikan, terkadang masih ada beberapa fasilitas kesehatan yang tidak mengetahui fungsi dari laporan statistik ini. Terkadang proses pembuatan laporan setiap bulannya sendiri terkadang hanya menjadi sekedar rutinitas saja.

Tujuan sistem informasi manajemen rumah sakit khususnya Sistem Informasi Manajemen Rekam Medis (SIM RM) bertanggung jawab terhadap pembuatan laporan statistik rumah sakit yang sesuai dengan periodenya masing-masing. Tentunya dalam pembuatan laporan ini sangat dibutuhkan SIM RM itu sendiri ada tujuan khusus. Yaitu agar mampu mencapai efektivitas dan efisiensi pencatatan dan pelaporan statistik rumah sakit.

Sebuah data rekam medis dapat dipergunakan sebagai acuan ketika melakukan pemeriksaan kesehatan pasien selanjutnya, juga merupakan bukti tercatat tentang diagnosis penyakit pasien dan pelayanan medis yang didapatkan oleh pasien. Sistem pencatatan rekam medis dengan cara konvensional mempunyai kelemahan. Dikarenakan data rekam medis pasien yang hanya tersimpan di tempat yang lokal, di mana merupakan tempat pasien tersebut menjalani perawatan dan pemeriksaan medis, serta antar tempat yang tidak memungkinkan adanya pertukaran data secara langsung.

Baca Juga: Uraian Tugas Fungsi dan Tanggung Jawab Kepala SIMRS

Pasien yang menjalani perawatan dan pemeriksaan medis pada beberapa rumah sakit. Maka, pada setiap rumah sakitnya akan menyimpan data rekam medis yang berbeda-beda, untuk setiap instansi medis yang tidak memiliki data riwayat kesehatan pasien sebelum menjalani perawatan dan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit tersebut. Hal seperti ini tentu saja membutuhkan proses yang panjang dan rumit, serta waktu yang tidak sebentar karena akan melibatkan berbagai pihak lain seperti instansi asuransi kesehatan.

Sebab, selain pasien harus melakukan pengurusan klaim pengajuan asuransi, tetapi mereka juga harus mengurus berbagai berkas yang diperlukan untuk melakukan pengajuan klaim dari rumah sakit tempatnya menjalani perawatan dan pemeriksaan. Karena adanya kekurangan yang dimiliki dari sistem pencatatan rekam medis pasien secara konvensional, maka pada saat ini mulai menerapkan sistem informasi manajemen rekam medis yang merupakan bagian dari tujuan sistem informasi manajemen rumah sakit.

PT Adwa Info Mandiri merupakan penyedia jasa Sistem Informasi serta aplikasinya untuk rumah sakit serta klinik yang ada di seluruh wilayah Indonesia dengan nama ICHA (Indonesian Clinic and Hospital Asset). Dengan SIMRS ICHA, pelayanan kesehatan jauh lebih mudah dan nyaman. Berikut adalah fitur unggulan dari Sistem Informasi Manajemen RS ICHA:

  1. Berbasis Web
  2. Sistem Notifikasi User
  3. E-mail System
  4. Radiologi
  5. Laboratorium
  6. Sistem pendaftaran pasien baru berbentuk KIOS yang terintegrasi langsung dengan antrian
  7. ICHA mendukung integrasi dengan system BPJS Kesehatan (SEP-Surat Eligibilitas Peserta)
  8. Mendukung integrasi penetapan tarif dan tagihan dengan aplikasi Bina Upaya Kesehatan
  9. Laporan RL
  10. Integrasi dengan interfacing alat laboratorium
  11. Sistem antrian yang berupa film dan bisa digunakan sebagai media iklan ataupun promosi
  12. PACS (Picture Archiving and Communication System) for DICOM (Digital Imaging and Communications in Medicine) – DCM4CHEE
  13. E-Resep yang terintegrasi dengan system antrian apotek / farmasi
  14. Pencatatan jasa layanan dengan multi tarif, berdasarkan penjamin, kelas perawatan

Demikian banyaknya fitur yang disajikan oleh SIMRS (Sistem Manajemen Rumah Sakit) ICHA pastinya akan sangat membantu siapapun yang bekerja di Rumah Sakit dan Klinik Anda. Tidak hanya anggota Rumah Sakit tetapi juga dapat memudahkan pasien yang akan berobat di Rumah Sakit dan Klinik Anda. Hubungi kami sekarang juga untuk mendapatkan sistem manajemen Rumah Sakit yang memudahkan Anda mengelola Rumah Sakit dan Klinik!